10 Smartphone Terbaik Untuk Vlog Buat Para Youtuber 2017 - Gadget Terbaik

10 Smartphone Terbaik Untuk Vlog Buat Para Youtuber 2017

Saat ini, vlog merupakan hal yang familiar untuk kebanyakan orang. Vlog merupakan video dokumentasi seseorang yang di buat untuk membagikan apapun yang dia lakukan, biasanya vlog yang sering di buat ialah vlog tutorial makeup, tutorial masak, atau vlog tentang liburan.

image source lhageek

Baca juga Cara Mengetahui Siapa Saja Yang Sudah Unfollow Instagram Kita

Sesuatu yang paling di butuhkan untuk membuat vlog adalah sebuah kamera. Setiap vlogger harus memiliki kamera yang baik untuk di gunakan saat pembuatan vlognya. Tidak jarang jika seorang vlogger rela merogoh kocek mahal hanya untuk membeli kamera yang terbaik untuk vlog mereka.

Tapi perlu kamu tau, untuk membuat vlog, kamu ga harus gunakan kamera mahal untuk membuatnya, kamu juga bisa membuat vlog hanya dengan sebuah Smartphone. Ada beberapa Smartphone yang sangat cocok untuk membantu kamu membuat vlog.

Baca juga Perbedaan Antara HP Replika, BM, dan Refurbish

Berikut  10 Smartphone Terbaik Untuk Vlog Buat Para Youtuber 2017

1. ASUS ZenFone 4 Selfie - Rp3.499.000,-

ASUS ZenFone 4 Selfie
ASUS ZenFone 4 Selfie memang mengutamakan kualitas dari kamera depan yang diandalkannya. Kamera depan ZenFone 4 Selfie mengusung dual kamera dengan pengaturan 20MP + 8MP pada masing-masing lensa.
Dengan sudut pandang pengambilan gambar cukup luas, kamu tentu bisa menggunakan smartphone Android ini untuk vlogging bareng teman kalian. Sektor kamera utama 16MP juga sudah dilengkapi EIS agar video makin stabil.
Spesifikasi ASUS ZenFone 4 Selfie
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 155.7 x 75.9 x 7.9 mm; 144 gram
Layar 5.5 inci; IPS LCD capacitive touchscreen 720 x 1280 piksel
Prosesor Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430 octa-core 1.4GHz
Memori 4GB RAM; 64GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 16MP
Kamera Depan Dual 20MP+8MP
Sistem Operasi Android 7.0 Nougat
Baterai 3000mAh

2. ASUS ZenFone 4 Selfie Pro - Rp4.999.000,-

ASUS ZenFone 4 Selfie Pro
ASUS ZenFone 4 Selfie Pro mengusung spesifikasi lebih baik dibanding adiknya. Smartphone vlog terbaik ini menggunakan layar 5.5 inci AMOLED beresolusi Full HD 1080p. Dengannya pun pemutaran video bakal makin baik guys.
ZenFone 4 Selfie Pro sama-sama menggunakan pengaturan dual kamera namun dengan teknologi DuoPixel. Nggak hanya itu, kamera depan smartphone ini sudah bisa merekam hingga kualitas 4K loh.
Spesifikasi ASUS ZenFone 4 Selfie Pro
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 154 x 74.8 x 6.9 mm; 147 gram
Layar 5.5 inci; AMOLED capacitive touchscreen 1080 x 1920 piksel
Prosesor Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 octa-core 2.0GHz
Memori 4GB RAM; 64GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 16MP
Kamera Depan Dual 12MP+8MP
Sistem Operasi Android 7.0 Nougat
Baterai 3000mAh

3. Vivo V7 - Rp3.499.000,-

Vivo V7
Vivo V7 mengusung desain layar kekinian dengan menggunakan rasio 18:9 dan desain bezel-less. Untuk memaksimalkan aktivitas vlogging kamu, smartphone ini sudah dilengkapi kamera depan 24MP guys.
Vivo V7 memiliki ukuran 5.7 inci yang membuatnya tetap nyaman saat kamu genggam. Berbeda dengan kakaknya Vivo V7+ yang mengusung layar bongsor sebesar 5.99 inci.
Spesifikasi Vivo V7
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 149.3 x 72.8 x 7.9 mm; 139 gram
Layar 5.7 inci; IPS LCD capacitive touchscreen 720 x 1440 piksel
Prosesor Qualcomm Snapdragon 450 octa-core 1.8GHz
Memori 4GB RAM; 32GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 16MP
Kamera Depan 24MP
Sistem Operasi Android 7.1.2 Nougat
Baterai 3000mAh

4. Oppo F5 - Rp3.699.000,-

Oppo F5
Smartphone dengan desain layar bezel less memang sedang menjadi tren belakangan ini. Termasuk juga Oppo F5 yang menggunakan layar berasio 18:9 pada perangkatnya. Dengan ukuran seperti ini tentu bisa memaksimalkan kualitas saat menonton video kan?
Kamera depan Oppo F5 beresolusi 20MP dengan bukaan cukup lebar, yakni f/2.0. Dengan begini hasil vlog kamu bakal makin terang walaupun pada kondisi lowlight guys.
Spesifikasi Oppo F5
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 156.5 x 76 x 7.5 mm; 152 gram
Layar 6.0 inci; LTPS IPS LCD capacitive touchscreen 1080 x 2160 piksel
Prosesor MediaTek MT6763T Helio P23 octa-core 2.5GHz
Memori 4GB RAM; 32GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 16MP
Kamera Depan 20MP
Sistem Operasi Android 7.1 Nougat
Baterai 3200mAh

5. LG G6 - Rp7.999.000,-

LG G6
Sebagai salah satu jajaran flagship, brand smartphone asal Korea Selatan, LG G6 memang menawarkan berbagai fitur sebagai smartphone vlog terbaik.
LG G6 sudah dilengkapi dengan dual kamera utama 13 MP + 13 MP yang dilengkapi dengan 3-axis OIS. Dengan sertifikasi IP68 dan standari militer, smartphone ini cocok buat vlogging di alam bebas guys.
Spesifikasi LG G6
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 148.9 x 71.9 x 7.9 mm; 163 gram
Layar 5.7 inci; IPS LCD capacitive touchscreen 1440 x 2880 piksel
Prosesor Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 quad-core 2.35GHz
Memori 4GB RAM; 64GB memori internal
Kamera Kamera Belakang Dual 13MP + 13MP
Kamera Depan 5MP
Sistem Operasi Android 7.0 Nougat
Baterai 3300mAh

6. LG V30 - Rp11.400.000,-

LG V30
LG V30 merupakan salah satu smartphone flagship yang patut kamu pertimbangkan untuk urusan multimedia. Pasalnya smartphone ini sudah didukung dual kamera utama 16MP + 13MP dengan berbagai fitur tambahan.
Pada aplikasi kamera, kamu pun bisa mengatur manual pengaturan saat merekam video. Kamu bisa bisa mengedit langsung video 4K tanpa memerlukan aplikasi pihak ketiga loh di LG V30.
Spesifikasi LG V30
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 151.7 x 75.4 x 7.3 mm; 158 gram
Layar 6.0 inci; P-OLED capacitive touchscreen 1440 x 2880 piksel
Prosesor Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835 octa-core 2.45GHz
Memori 4GB RAM; 64GB memori internal
Kamera Kamera Belakang Dual 16MP + 13MP
Kamera Depan 5MP
Sistem Operasi Android 7.1.2 Nougat
Baterai 3300mAh

7. Samsung Galaxy S8 - Rp9.800.000,-

Samsung Galaxy S8
Samsung Galaxy S8 masuk ke dalam lini smartphone flagship dengan spesifikasi terbaik. Walaupun belum dual kamera, Galaxy S8 menjadi smartphone vlog terbaik berkat kamera utama 12MP yang sudah dilengkapi OIS.
Selain itu, kamera Galaxy S8 juga sudah bisa merekam video hingga kualitas 4K. Nggak Cuma itu kamera depan Samsung Galaxy S8 yang beresolusi 8MP punya bukaan f/1.7 agar memaksimalkan pada kondisi lowlight.
Spesifikasi Samsung Galaxy S8
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 148.9 x 68.1 x 8 mm; 155 gram
Layar 5.8 inci; Super AMOLED capacitive touchscreen 1440 x 2960 piksel
Prosesor Exynos 8895 Octa octa-core 2.3GHz
Memori 4GB RAM; 64GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 12MP
Kamera Depan 8MP
Sistem Operasi Android 7.0 Nougat
Baterai 3000mAh

8. Samsung Galaxy Note 8 - Rp11.900.000,-

Samsung Galaxy Note 8
Jika kamu belum puas dengan ukuran layar Galaxy S8, kamu bisa mencoba Samsung Galaxy Note 8. Dengan ukuran layar hingga 6.3 inci kamu dapat lebih puas dalam menikmati konten vlog buatanmu.
Samsung Galaxy Note 8 juga sudah dilengkapi dual kamera 12MP + 12MP yang sudah dilengkapi dengan OIS. Kamera depannya pun sama-sama beresolusi 8MP.
Spesifikasi Samsung Galaxy Note 8
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 162.5 x 74.8 x 8.6 mm; 195 gram
Layar 6.3 inci; Super AMOLED capacitive touchscreen 1440 x 2960 piksel
Prosesor Exynos 8895 Octa octa-core 2.3GHz
Memori 4GB RAM; 64GB memori internal
Kamera Kamera Belakang Dual 12MP + 12MP
Kamera Depan 8MP
Sistem Operasi Android 7.1.1 Nougat
Baterai 3300mAh

9. HTC U11 - Rp8.500.000,-

HTC U11
HTC U11 termasuk ke jajaran smartphone flagship dengan harga yang tergolong terjangkau di kelasnya. Smartphone ini pun memiliki kualitas pengambilan foto dan video terbaik loh.
Dilengkapi dengan OIS, kamera utama HTC U11 memiliki resolusi 12MP dan bukaan f/1.7 untuk kondisi lowlight. Sementara itu kamera depannya 16MP sudah cukup banget untuk membuat konten vlog guys.
Spesifikasi HTC U11
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 153.9 x 75.9 x 7.9 mm; 169 gram
Layar 5.5 inci; Super LCD5 capacitive touchscreen 1440 x 2560 piksel
Prosesor Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835 octa-core 2.45GHz
Memori 6GB RAM; 128GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 12MP
Kamera Depan 16MP
Sistem Operasi Android 7.1 Nougat
Baterai 3000mAh

10. Motorola Moto Z2 Play - Rp6.499.000,-

Motorola Moto Z2 Play
Mau tetap merasakan feel menggenggam kamera saat membuat vlog? Motorola Moto Z2 Play bisa jadi smartphone vlog yang cocok berkat kehadiran Moto Mods yang menjadi ciri utamanya.
Kamu bisa menggunakan berbagai mods berbeda, termasuk mods kamera yakni Hasselblad True Zoom. Berkatnya kamu akan mendapatkan feel kamera pocket dari Moto Z2 Play loh.
Spesifikasi Motorola Moto Z2 Play
Jaringan GSM/HSPA/LTE
Dimensi 156.2 x 76.2 x 6 mm; 145 gram
Layar 5.5 inci; Super AMOLED capacitive touchscreen 1080 x 1920 piksel
Prosesor Qualcomm MSM8953-Pro Snapdragon 626 octa-core 2.2GHz
Memori 3GB RAM; 32GB memori internal
Kamera Kamera Belakang 12MP
Kamera Depan 5MP
Sistem Operasi Android 7.1.1 Nougat
Baterai 3000mAh

Baca juga Cara Mudah Meningkatkan Kualitas Video di Android Tanpa Aplikasi Tambahan


Sekarang kamu dapat membuat vlog dengan nyaman tanpa harus membeli kamera yang mahal. Untuk kualitas video juga ga kalah dengan kamera DSLR.

Nahhh itu dia 10 Smartphone Terbaik Untuk Vlog Bua Para Youtuber 2017. Terimakasih sudah membaca, semoga bermanfaat.

Shares

0 komentar:

Posting Komentar


Top