Smartphone Android Murah Yang Memiliki Baterai Gajah Yang Hadir Di Indonesia - Gadget Terbaik

Smartphone Android Murah Yang Memiliki Baterai Gajah Yang Hadir Di Indonesia

Semakin padatnya aktivitas harian membuat kamu terkadang sampai lupa mengisi daya smartphone kan? Nah makanya kamu pun butuh smartphone dengan baterai gajah yang bisa bertahan seharian dan tentunya punya harga yang murah.

Baca juga 7 Smartphone Terbaru Yang Di Rilis Di Indonesia Tahun 2017

Memiliki HP Android baterai awet dan tahan lama tentunya sangat dibutuhkan oleh kalian yang cukup sering menggunakan Smartphone tanpa batas waktu. Terkadang jengkel bukan main, jika sedang asyik asyiknya bermain dengan Smartphone yang kita punya tapi malah baterai lowbet yang membuat kita harus mengisi baterai.

Banyak cara yang dilakukan vendor smartphone untuk menarik minat konsumen agar membeli smartphone buatannya. Salah satunya caranya adalah dengan membuat smartphone berkapasitas baterai besar yang memungkinkan daya tahan lebih lama saat dipakai seharian penuh. Selain itu, dukungan spesifikasi hardware juga menjadi modal penting agar konsumen tak kecewa dengan performa smartphone yang dibelinya, terutama saat dipakai menjalankan aktivitas berat, seperti bermain game, berfoto selfie, dan menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan.

Baca juga 6 Smartphone Tanpa Bezel Terbaik Saat Ini

Berikut Smartphone Android Murah Yang Memiliki Baterai Gajah Yang Hadir Di Indonesia.

Moto E4 Plus, Smartphone Lebih Bertenaga dengan Baterai dan Layar Besar

Moto E4 Plus
Moto E4 Plus dilengkapi dengan body berbahan metal yang menyelimuti baterai berkapasitas 5000 mAh. Dengan layar 5,5 inci beresolusi HD, Moto E4 Plus dapat memberikan daya berjam-jam dalam pengecasan dalam waktu singkat berkat fitur 10 W rapid charger. Dijamin cepat banget deh!
Untuk kamera, Moto E4 Plus sudah menggunakan kamera belakang 13MP dan kamera depan 5MP dengan LED flash yang membuat foto terang di kondisi lowlight. Moto E4 Plus dibanderol Rp 2.333.000,- mulai 20 September 2017. Berikut detail spesifikasi Moto E4 Plus.
Moto E4 Plus
Spesifikasi Moto E4 Plus
Dimensi 155x77.5x9.55 mm, 198 gram
Jaringan GPRS/EDGE/HSPA+/LTE
SIM Dual Nano SIM
Layar 5,5 inci HD (1280 x 720) 267 ppi, 2.5D cover glass, GFF technology
Sistem Operasi Android 7.1 Nougat
Chipset MediaTek MT 6737 Quad-core 1.3 GHz
Memori 3GB RAM, 32GB dengan tambahan memori eksternal hingga 128GB
Kamera Belakang 13MP, Depan 5MP
Baterai 5000 mAh

Moto C Plus, Smartphone untuk Produktivitas dengan Baterai Besar dan Prosesor Quad Core

Moto C Plus
Moto C Plus akan menawarkan kamu pengalaman menarik dengan layar lebih luas, kapasitas baterai besar, kamera canggih dan harga yang masuk di kantong. Moto C Plus dilengkapi dengan baterai 4000 mAh yang cocok diajak beraktivitas seharian.
Moto C Plus menggunakan layar resolusi HD dan dilengkapi dengan kamera belakang 8MP dan kamera depan 2MP. Ditambah LED flash dijamin foto selfie bakal semakin tajam dan jernih. Moto C Plus dibanderol Rp 1.777.000,- mulai 20 September 2017. Berikut detail spesifikasi Moto C Plus.
Moto C Plus
Spesifikasi Moto C Plus
Dimensi 144x72.3x10 mm, 162 gram
Jaringan GPRS/EDGE/HSPA+/LTE
SIM Dual Nano SIM
Layar 5,0 inci HD (1280 x 720), GFM
Sistem Operasi Android 7.1.1 Nougat
Chipset MediaTek MT 6737 Quad-core 1.3 GHz
Memori 2GB RAM, 16GB dengan tambahan memori eksternal hingga 32GB
Kamera Belakang 8MP, Depan 2MP
Baterai 4000 mAh

Baca juga 7 Aplikasi Untuk Menggambar Digital di Smartphone Android

Ponsel saat ini tidak hanya mempunyai tugas untuk telepon dan sms saja tetapi di gunakan untuk kebutuhan lain seperti Fotografi, Email, Media sosial dan tugas tugas lainnya sehingga membuat daya baterai cepat habis tidak seperti ponsel zaman dulu dimana baterai kuat bertahan berhari hari. Kekurangan ini coba di tutupi oleh beberapa vendor smartphone dengan merilis ponsel dengan kapasitas baterai yang besar. Dengan kapasitas baterai yang besar membuat pengguna smartphone tidak akan was was daya baterai ponsel kesayangan cepat habis.

Nahhh itu dia Smartphone Android Murah Yang Memiliki Baterai Gajah Yang Hadir Di Indonesia. Terimakasih sudah membaca, semoga bermanfaat.

Shares

0 komentar:

Posting Komentar


Top