Cara Membedakan Asli Atau Bajakan Software Windows Yang Kita Gunakan - Gadget Terbaik

Cara Membedakan Asli Atau Bajakan Software Windows Yang Kita Gunakan

Software bajakan masih terpasang di banyak komputer di Indonesia. Namun, menurut Software Asset Management Microsoft Sudimin Mina, tak semua pengguna memang benar-benar sengaja memakai perangkat lunak ilegal. Ada juga yang menjadi pemakai secara tidak sengaja, entah karena tertipu atau sebab lain.

image source segiempat
Baca juga Hal Yang Tidak Boleh Di Lakukan Pada Laptopmu

Saat ini, banyak sekali pengguna yang masih menggunakan software bajakan dengan alasan lebih ekonomis. Tetapi, dengan menggunakan software bajakan perangkat kita akan sangat beresiko. Beberapa contoh ancaman nyata yang terjadi saat ini adalah pencurian file dan bahkan pencurian data pribadi.

Pada dasarnya semua sama karena terdapat master atau Installer yang digunakan, yang membedakan software Asli dan bajakan adalah lisensi yang digunakan. Biasanya pada setiap program atau Windows bisa dilihat di Menu About, disitu akan ada lisensi/serial number ataupun informasi mengenai lisensi pengguna aplikasi Wndows atau Software yang digunakan.


Berikut Cara Membedakan Asli Atau Bajakan Software Windows Yang Kita Gunakan

1. Pastikan Paket Software dilengkapi Stiker Resmi Distributor

5-cara-membedakan-software-asli-dan-bajakan
Gambar 2. © Microsoft
Saat kalian membeli sebuah software terutama jika membelinya secara langsung (offline), periksa kembali paket software yang ditawarkan dan pastikan paket software tersebut memiliki stiker resmi dari distributor di Indonesia.
Distributor resmi yang menjual paket software asli dari Microsoft diantaranya adalah PT Astrindo Starvision, PT Avnet Datamation Solutions, dan juga PT Synnex Metrodata Indonesia.
Jadi, pastikan kembali paket software yang akan kalian beli memiliki stiker dari distributor resmi yang telah saya sebutkan di atas.

2. Periksa Microsoft Genuine Label Berbentuk Hologram

5-cara-membedakan-software-asli-dan-bajakan
Gambar 3. © Microsoft
Selain itu, saat kalian ingin membeli sebuah software dari Microsoft, pastikan juga terdapat Microsoft Genuine Label yang berbentuk hologram. Label Hologram tersebut akan berubah warna jika dilihat dalam posisi miring.
Jika hologram merupakan stiker tempelan, kemungkinan software tersebut adalah bajakan.

3. Identifikasi Perangkat Counterfeit di www.microsoft.com/howtotell

5-cara-membedakan-software-asli-dan-bajakan
Gambar 4. © Microsoft
Kalian juga bisa mempelajari cara untuk mengidentifikasi lebih lanjut apakah software yang kalian beli merupakan produk asli ataupun bajakan. Silakan kunjungi situs www.microsoft.com/howtotell

4. Kunjungi Situs Resmi Microsoft

5-cara-membedakan-software-asli-dan-bajakan
Gambar 5. © Microsoft
Apabila kalian masih ragu ataupun takut membeli software secara langsung, kalian bisa melakukan pembelian software secara digital pada situs resmi Microsoft. Hal tersebut juga bisa mengurangi pengedaran produk-produk ilegal yang saat ini dijual di pasaran.

5. Kunjungi Situs cariyangori.com

5-cara-membedakan-software-asli-dan-bajakan
Gambar 6. © Microsoft
Microsoft juga meluncurkan microsite cariyangori.com dengan tujuan untuk mensosialiasikan agar masyarakat tetap membeli produk-produk Microsoft secara legal. Melalui situs tersebut juga, Microsoft memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai bahaya dari software-software bajakan yang banyak beredar di Indonesia.
Selain itu, Microsoft juga memberikan beberapa rekomendasi situs e-Commerce yang menjual produk-produk Microsoft secara resmi.
5-cara-membedakan-software-asli-dan-bajakan
Gambar 7. © Microsoft
 
Nahhh itu dia Cara Membedakan Asli Atau Bajakan Software Windows Yang Kita Gunakan  . Terimakasih sudah membaca, semoga bermanfaat.

Shares

0 komentar:

Posting Komentar


Top