KEREN ! 6 Smartphone Tanpa Bezel Terbaik Saat Ini - Gadget Terbaik

KEREN ! 6 Smartphone Tanpa Bezel Terbaik Saat Ini

Seperti kebanyakan hal dalam hidup, smartphone juga semakin baik seiring perkembangan zaman. Desain smartphone juga berubah perlahan-lahan. Belakangan ini "screen-to-body ratio" yang tinggi pun menjadi semakin penting.

image source cnet
Baca juga 12 Smartphone Android Murah dengan Layar Anti Pecah

Smartphone dengan desain bezeless alias tepian layar yang sangat tipis mulai bermunculan sepanjang 2017 ini dan akan terus berkembang ke depannya.
Smartphone berlayar besar dengan desain tanpa bezel diyakini bakal memungkinkan pengalaman multimedia menggunakan smartphone kian baik dibandingkan sebelumnya. Sejumlah vendor smartphone pun telah menghadirkan konsep bezeless masing-masing dalam produknya.

Inovasi dan perkembangan teknologi semakin cepat yang mempbuat trend smartphone terus berganti dari tahun ke tahun. Perang inovasi yang di lakukan para vendor hp membuat perkembangan teknologi yang di miliki sebuah smartphone semakin meningkat dratis baik itu dari segi speksifikasi, fitur hingga desain. Sebelum tahun 2017 trend smartphone lebih banyak berkutat pada fitur dan spesifikasi seperti RAM besar, prosesor berinti banyak, smartphone dengan fingerprint, dual kamera hingga baterai besar. Di tahun 2017 ini di prediksi smartphone yang banyak di cari adalah smartphone tanpa bezel.

Baca juga Aplikasi Unik Di Android Yang Wajib Banget Di Coba

Berikut  6 Smartphone Tanpa Bezel Terbaik Saat Ini

1. Samsung Galaxy S8 dan S8 Plus
Samsung merilis smartphone tanpa bezel Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus yang memiliki desain Infinity Display. Kedua smartphone ini masing-masing memiliki screen-to-body ratio  84 persen dan 83 persen.
Keduanya juga masuk sebagai salah satu smartphone pertama yang mengusung desain bezeless. Pencapaian sebagai smartphone bezeless terbaik ini diwujudkan dengan layar lengkung di kedua sisinya. Kedua sisi edge bisa bekerja sangat baik berkat teknologi layar Amoled yang bisa dibengkokkan.
Meski begitu, konsep bezeless Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus mengharuskan Samsung menempatkan pemindai sidik jari di bodi belakang smartphone, sebab tak ada lagi tombol Home pada smartphone ini.


2. Samsung Galaxy Note 8
Seperti Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus, Galaxy Note 8 juga mengaplikasikan desain Infinity Display tapi dengan layar yang lebih luas. Smartphone ini memiliki screen-to-body 3 persen.
Selain itu, sisi lengkung Galaxy Note 8 tidak begitu melengkung seperti pada Galaxy S8 dan Galaxy S8 Plus. Dengan begitu, layarnya yang berukuran 6,3 inci tampak lebih luas agar pengguna bisa lebih puas saat menggunakan S-Pen.

3. LG V30
LG V30 disebut-sebut sebagai smartphone LG terbaik yang dirilis pada 2017. Smartphone ini memiliki layar 6 inci dan edge-to-edge display. Smartphone ini memiliki screen-to-body ratio sekitar 81 persen.
Smartphone ini memiliki rasio aspek 16:9 yang dianggap sebagai salah satu prestasi bagi LG V30. Seperti Galaxy S8, LG V30 memiliki fingerprint scanner di bodi belakang, tetapi letaknya di bawah kamera ganda.

4. LG G6
LG G6 memiliki desain layar bezel-less yang agak mirip dengan LG V30, bedanya besar layar LG G6 adalah 5,7 inci dengan screen-to-body ratio sebesar 79,5 persen.
Selain itu, perbedaan lainnya dari LG V30 dan LG G6 adalah, LG G6 tidak menghadirkan kemampuan media seperti yang dimiliki LG V30.

5. Essential Phone
Smartphone ini dibesut oleh perusahaan milik Bapak Android Andy Rubin. Dibekali desain keramik, smartphone ini juga memiliki screen-to-body ratio yang tinggi, yakni sekitar 85 persen.
Karena layarnya yang tanpa tepian, Essential Phone memiliki kamera depan yang ditempatkan di bagian tengah atas layar. Penempatan kamera depan ini pun begitu unik dan menjadi perhatian media asing.

6. Xiaomi Mi MIX
Saat vendor smartphone lain masih melakukan pengembangan dengan desain bezeless, vendor Tiongkok Xiaomi justru sudah merilis Xiaomi Mi MIX pada akhir 2016.
Smartphone dengan screen-to-body ratio 84 persen ini juga sering disebut-sebut sebagai smartphone tanpa bezel pertama. Sayangnya, jumlah produksi smartphone ini bersifat terbatas.

image source divertone
Baca juga Perbedaan Iphone X , Iphone 8, dan Iphone 8plus

Dipercaya, saat Google merilis Nexus 6, pembuat smartphone tak bisa terus meningkatkan ukuran layar karena keterbatasan ukuran tangan manusia. Oleh karenanya, dibuatlah smartphone bezeless untuk memaksimalkan layar.

Nahhh itu dia  6 Smartphone Tanpa Bezel Terbaik Saat Ini. Terimakasih sudah membaca, semoga bemanfaat.





Shares

0 komentar:

Posting Komentar


Top